Memiliki springbed putih dan kena noda pastinya kentara sekali. Namun, tidak perlu khawatir sebab ada cara menghilangkan noda pada springbed putih anti ribet. Langkahnya cukup mudah dan bisa dilakukan siapa saja.

Akibat Jika Noda dan Kotoran pada Springbed Tidak Dibersihkan

Sebelum mengetahui cara membersihkan spring bed dari bau, ada baiknya mengetahui akibat jika noda kotoran tidak dibersihkan dalam jangka waktu lama.

Jangan menganggap enteng kotoran dan noda pada springbed sebab jika dibiarkan akan berakibat negatif untuk kesehatan tubuh. Akibat yang mungkin timbul jika springbed kotor dan bernoda antara lain:

1. Digigit Kutu

Kutu akan betah menghuni springbed jika noda kotoran jarang dibersihkan. Kutu dapat menggigit dan menghisap darah saat penghuni tidur dan tentu tidak sehat bagi kesehatan. Kulit menjadi bentol dan memerah dengan gatal mengganggu.

2. Infeksi Jamur dan Bakteri

Keringat saat tidur bikin lembab dan jika sprei, kasur atau springbed lama tidak dibersihkan menimbulkan noda serta kotoran. Akibatnya springbed lembab dan bau. Hal ini menyebabkan jamur dan bakteri tumbuh subur menyebabkan jamur dan bakteri muncul.

3. Alergi

Bagi yang alergi debu dan kotoran sangat mengganggu dan alergi bisa kumat setiap saat. Kulit gatal dan memerah adalah ciri alergi yang paling mudah diketahui.

Agar terhindar dari berbagai akibat tersebut harus rajin membersihkan springbed. Jika bernoda ada cara menghilangkan noda di kasur atau springbed putih yang praktis dan mudah.

5 Cara Menghilangkan Noda pada Springbed Putih

Noda dan kotoran pengganggu pada springbed dapat diatasi dengan berbagai cara. Agar bersih dan saat digunakan sehat ada cara tertentu untuk menghilangkan noda tersebut.

Berikut adalah cara menghilangkan noda springbed putih, antara lain:

1. Cuka

Cuka bukan hanya cocok untuk tambahan penyedap pada masakan tetapi dapat menghilangkan noda pada springbed putih dengan mudah. Caranya dengan melarutkan cuka, soda kue dan air. Jika sudah merata tuangkan pada noda springbed.

Tunggu beberapa saat lalu ambil handuk dan tekan pada bagian yang terkena noda hingga meresap. Selanjutnya, tinggal menunggu kering dan lebih baik jemur springbed ke luar rumah di bawah sinar matahari langsung.

2. Alkohol

Membersihkan kasur tanpa vakum dapat pula menggunakan alkohol. Alkohol yang paling pas dengan kandungan 70% agar pembersihan noda berjalan dengan baik.

Caranya tuangkan alkohol pada noda dan menaruh tisu pada bagian atasnya untuk menyerap alkohol. Cek hingga noda benar-benar hilang dan springbed kembali putih bersih seperti sedia kala. Keringkan springbed di luar yang terkena panas sinar matahari.

3. Obat Kumur

Jika biasanya membersihkan springbed yang terkena noda dengan baking soda, kali ini  menggunakan obat kumur. Caranya sederhana sekali yaitu ambil obat kumur secukupnya dan campur dengan air lalu kocok hingga merata.

Tuangkan larutan tadi ke atas noda springbed hingga merata dan tunggu beberapa saat. Jika perlu gosok pelan hingga noda benar-benar hilang. Agar kering sempurna bisa menjemurnya di bawah sinar matahari secara langsung.

4. Sabun Cuci Piring

Cara membersihkan kasur tanpa vakum berikutnya dengan sabun cuci piring. Cara hampir sama yaitu mencampur sabun cuci piring dengan air secukupnya kemudian menuangkan ke tempat springbed yang terkena noda.

Gosok atau sikat hingga noda hilang dan lap hingga bersih. Kemudian jemur springbed warna putih di bawah sinar matahari langsung sampai kering.

5. Langsung ke Jasa Cuci Springbed

Keempat cara sebelumnya bisa dilakukan dengan mudah tapi tetap saja membutuhkan waktu tersendiri. Apabila terlalu sibuk dapat menghubungi jasa cuci springbed yang terpercaya dan harga terjangkau.

Dengan demikian springbed yang kotor terkena noda bisa bersih sempurna dan ditangani oleh tim profesional.

Jasa Layanan Cuci Springbed Andalan

Tempat layanan cuci springbed andalan bisa langsung ke jogjaclean.com. Pelayanan oleh tim terpercaya dan fast respon sehingga bisa menjadi solusi terbaik agar springbed bersih dengan cepat.

Selain itu banyak keunggulannya, antara lain:

  • Dapat order secara online.
  • Melayani penggilan ke rumah sehingga praktis dan cocok bagi yang mager.
  • Sistem kerja cepat dengan kualitas maksimal.
  • Menyediakan cairan pembersih ramah lingkungan.
  • Dapat konsultasi dan mendapatkan garansi kebersihan untuk layanan optimal.
  • Harga terjangkau.
  • Pelayanan profesional dengan service excellence.

Berbagai cara menghilangkan noda pada springbed putih dengan cuka hingga sabun cuci piring. Namun, lebih praktis lagi jika tak ada waktu segera menyerahkan pada ahli jasa layanan cuci springbed dan sofa andalan.

Admin JogjaClean